KARANGANYAR — Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Kav Dhanang Prasetyo Kurniawan, S.H., M.Tr., Opsla., meninjau langsung kondisi jembatan yang dibangun melalui program TMMD Reguler ke-126 Kodim 0727/Karanganyar di Desa Bandardawung, Kecamatan Tawangmangu, Sabtu (25/10/2025). Didampingi jajaran perwira di lapangan, Dandim melakukan pengecekan detail mulai dari struktur badan jembatan hingga kualitas pengecoran.
Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan bahwa pembangunan fisik TMMD tidak hanya selesai tepat waktu, tetapi juga memenuhi standar kekuatan dan keamanan untuk penggunaan jangka panjang oleh warga. Jembatan tersebut menjadi salah satu infrastruktur vital yang menghubungkan akses permukiman dengan lahan pertanian warga di lereng Tawangmangu.
Dandim mengatakan bahwa keberadaan jembatan ini akan berdampak langsung pada aktivitas ekonomi masyarakat desa. "Jembatan ini harus benar-benar kuat karena akan dilalui kendaraan pengangkut hasil panen setiap hari. Kami pastikan konstruksinya aman, kokoh, dan layak digunakan warga," tegas Letkol Kav Dhanang Prasetyo Kurniawan.
Ia menambahkan, TMMD Reguler ke-126 tidak hanya fokus pada perbaikan jalan cor desa, tetapi juga pada infrastruktur pendukung seperti saluran air, talud, dan jembatan penghubung. Menurutnya, akses yang baik adalah dasar dari pemerataan pembangunan di wilayah pedesaan.
"Kalau jalannya bagus, jembatannya bagus, warga tidak lagi terisolasi. Anak sekolah lebih mudah berangkat, petani lebih mudah mengangkut hasil tani, dan pelayanan pemerintah juga lebih mudah menjangkau wilayah ini," lanjut Dandim.
Melalui TMMD Reguler ke-126 di Bandardawung, TNI bersama pemerintah daerah berupaya membangun infrastruktur yang langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, sekaligus memperkuat semangat kebersamaan antara TNI dan rakyat.(Sw-Kra27)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar